Pada Selasa, 6 Februari 2024 jam 14.00 WIT, Rektor UKIM, Pdt. Dr. Henky H. Hetharia, M.Th., di ruang kerjanya menerima kunjungan Direktur Intelkam Polda Maluku, Kombes Pol I Gede Arsana, S.I.K., M.H. Selama kurang-lebih 2 jam, kunjungan persahabatan ini dimuati oleh percakapan seputar kondisi sosial dan keamanan menjelang perhelatan nasional demokrasi Indonesia Pemilu 2024 yang serentak berlangsung pada 14 Februari 2024.
Arsana menyampaikan informasi penting seputar kesiapan pemerintah, terutama Kepolisian Daerah Maluku, dalam koordinasi dengan semua pihak untuk mengawal seluruh proses menjelang dan pasca Pemilu nanti agar berlangsung dengan tertib dan aman. Salah satu harapan besar bertumpu pada perguruan tinggi di Maluku, terutama yang berada di Kota Ambon. Prosentase terbesar para pemilih pemula adalah kalangan mahasiswa. Oleh karena itu, kampus-kampus mempunyai peran penting untuk membangun kesadaran berdemokrasi yang cerdas dan bijaksana bagi para mahasiswanya.
Didampingi oleh Wakil Rektor II (Dr. S. Hehanussa, M.Si), Wakil Rektor III (Drs. D. Salakory, M.Si) dan Wakil Rektor IV (Pdt. Dr. S. Gaspersz, MA), Rektor UKIM menyambut hangat kesediaan Kombes I Gede Arsana untuk berkunjung ke UKIM dan menyatakan bahwa Sivitas Akademika UKIM siap menyukseskan Pemilu 2024. UKIM merupakan bagian integral dari Negara Republik Indonesia yang turut bertanggung jawab mengawal seluruh proses berdemokrasi melalui bidang pendidikan. Hetharia juga menyatakan bahwa beberapa dosen UKIM turut serta dalam kontestasi demokrasi tahun 2024 sebagai calon legislatif pada tingkat kota, provinsi dan nasional.
Percakapan mengalir dengan serius namun santai diselingi kelakar ringan. Kunjungan Direktur Intelkam Polda Maluku ke Kampus Orang Basudara ini diakhiri dengan kesepakatan untuk dilanjutkan dengan pertemuan persahabatan berikutnya.[SG]