Amanat mencerdaskan kehidupan bangsa telah menjadi spirit pengembangan pendidikan yang dilaksanakan oleh berbagai instansi dan pemangku kepentingan di Indonesia. Instansi perbankan merupakan salah satu komponen pembangunan yang penting, terutama dalam partisipasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan baik secara material maupun substansial. Hal itulah yang dimanifestasikan oleh Bank Indonesia Perwakilan Maluku pada Rabu, 21 Februari 2024.
Bank Indonesia menggelar acara sosialisasi dan pemberian beasiswa kepada 50 mahasiswa Maluku yang sedang studi pada Universitas Pattimura, IAIN Ambon, dan Universitas Kristen Indonesia Maluku (UKIM). Kepala Kantor BI Provinsi, Rawindra Ardiansah, menyatakan bahwa pemberian beasiswa ini merupakan komitmen BI dalam meningkatkan SDM di Maluku dan mengharapkan kolaborasi BI dengan beberapa mitra perguruan tinggi di Maluku ini dapat terus terjalin untuk masa depan generasi muda Maluku.
Rektor UKIM, Dr. Henky H. Hetharia, M.Th., turut hadir dalam acara sosialisasi dan pemberian beasiswa BI tersebut. Kehadiran Rektor UKIM menandaskan bahwa peningkatan kualitas pendidikan di Maluku tidak dapat dilakukan sendiri-sendiri tetapi harus berlangsung secara sinergis dan kolaboratif. Bersama sejumlah perguruan tinggi lainnya, Rektor menandaskan bahwa UKIM turut berjuang pada jalur itu dan terbuka bagi partisipasi banyak pihak untuk memberikan kontribusi seperti penyaluran beasiswa kepada mahasiswa UKIM yang sebagian besar berasal dari wilayah-wilayah kepulauan yang terkategori sebagai kawasan yang lambat pertumbuhan ekonominya karena berbagai kendala infrastruktur penunjang akses ekonomi dan pengembangan sumber daya alam kepulauan/kelautan.